Lompat ke isi utama

Berita

SELAMAT HARI DONOR DARAH NASIONAL. APA SEJARAH HARI DONOR DARAH?

BAWAWASLU TANGSEL – Bawaslu Kota Tangerang Selatan mengucapkan Selamat Hari Donor Darah kepada seluruh masyarakat,

Harir Donor Darah ini merupakan hari yang ditetapkan oleh World Healt Assembly yang ke -58 pada tahun 2005.

Tidak hanya di Indonesia, hari ini juga dirayakan oleh seluruh dunia. Sebagai bentuk motivasi kepada masyarakat untuk mau mendonorkan darahnya.

Dikutip dari Indonesia.un.org Slogan kampanye Hari Donor Darah Sedunia 2023 adalah "Berikan darah, berikan plasma, berbagi kehidupan, sering-seringlah berbagi."  Slogan ini berfokus pada pasien yang  membutuhkan dukungan transfusi seumur hidup dan menggarisbawahi peran yang dapat dimainkan oleh setiap orang, dengan memberikan hadiah berharga berupa darah atau plasma.

Hal ini juga menyoroti pentingnya memberikan darah atau plasma secara teratur untuk menciptakan pasokan darah dan produk darah yang aman dan berkelanjutan yang dapat selalu tersedia, di seluruh dunia, sehingga semua pasien yang membutuhkan dapat menerima perawatan tepat waktu.

Tag
Berita